Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dikalahkan Persipura, Pelatih Bhayangkara FC Murka Penyerangnya Terlalu Banyak Buang Peluang

By Arif Setiawan - Rabu, 16 Maret 2022 | 22:15 WIB
Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster, nampak sedang mengamati para pemainnya dalam laga pekan kelima Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 29 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Hal tersebutlah yang membuat Paul Munster sangat kecewa.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Kalah dari Persipura, Bhayangkara FC Gugur dari Perebutan Juara

instagram/@liga1matsh
Duel antara Bhayangkara FC versus Persipura Jayapura pada laga pekan ke-31 Liga 1 2021-2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (16/3/2022).

Paul Munster berpendapat gagalnya pemain depan mencetak gol juga berpengaruh dengan performa pemain lainnya.

"Setelah itu sebenarnya kita masih bisa bermain dengan bagus, kita mendapatkan beberapa peluang bahkan itu peluang emas, satu dari Ezechiel (Ezechiel Ndouassel) tadi," ucap Paul Munster.

"Saya sangat marah karena hal tersebut tidak masuk ke gawang dan akhirnya kita harus juga bermain dengan 10 orang yang berarti 10 orang tersebut harus bekerja ekstra dan kita harus mengganti secara taktikal."

"Di babak kedua pun sebenarnya bermain dengan 10 orang taktik yang diinginkan itu bisa cukup berjalan, hanya saja tetap kalau gak bisa mengkonversikan peluang emas menjadi gol itu akan memberikan tekanan yang sangat besar kepada baik itu pemain tengah atau pemain belakangnya."

"Saya sebenarnya cukup kecewa ketika kita dapat peluang emas di depan gawang yang seharusnya bisa menjadi gol tapi tidak terjadi," tuturnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P