Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pertandingan kemudian mulai berjalan seimbang, Gregoria justru dua kali melakukan kesalahan sendiri usai pengembaliannya jauh di luar bidang permainan lawan.
Baca Juga: All England Open 2022 - Telat Panas, Ahsan/Hendra Beberkan Kunci Kemenangannya
Alhasil, Gregoria balik tertinggal pada interval gim pertama dengan skor 8-11.
Selepas istirahat, Gregoria berhasil menambah dua poin tambahan dengan mempertunjukkan permainan netting yang cukup baik.
Gregoria perlahan mendekati perolehan poin An Se-young menjadi 11-12. Permainan neeting ciamik dari Gregoria cukup merepotkan tunggal putri Korea itu.
Gregoria bahkan sempat unggul saat kedudukan 13-12 usai pengembalian bola dari An Se-young melebar di luar garis permainan.
Pada pertengahan gim pertama, pertandingan semakin seru, keduanya memainkan reli-reli panjang.
Baca Juga: Hasil All England Open 2022 - Kemenangan Fikri/Bagas Bikin Pramudya/Yeremia Kembali Raih Hasil Buruk
Gregoria benar-benar membuat jagoan tunggal putri Korea itu kewalahan dengan smes dan dropshot menyilangnya.
Meski begitu, Gregoria mulai melakukan kesalahan diri akibat smesnya tak mampu melewati net.