Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Spurs memiliki keuntungan dengan masih menyisakan satu laga tunda yang belum dimainkan.
Baca Juga: Hasil Liga Champions - Juventus Ditenggelamkan Kapal Selam Kuning, Wakil Italia Tamat
Catatan spesial lainnya di laga ini hadir dari striker andalan Spurs asal Inggris, yakni Harry Kane.
Selain membantu tim memenangi laga, torehan gol membuat Harry Kane dinobatkan menjadi pencetak gol tandang terbanyak sepanjang sejarah Liga Inggris format terbaru.
Dengan era Premier League dimulai pada musim 1992-1993, Harry Kane telah mencetak 95 gol tandang saat bermain bersama Spurs di Liga Inggris sejak musim 2013-2014.
Baca Juga: Daftar 8 Tim Perempat final Liga Champions, Chelsea Tambah Wakil Inggris
95 - Harry Kane has scored 95 goals in 139 appearances away from home in the Premier League, becoming the competition's all-time top scorer in away games despite making 104 fewer such appearances than second-place Wayne Rooney. Undaunted. pic.twitter.com/YUekCDniVH
— OptaJoe (@OptaJoe) March 16, 2022
Kane melewati catatan mantan penyerang Manchester United, Wayne Rooney, yang mencetak 94 gol di laga tandang.
Hebatnya lagi, Kane melewati rekor tersebut dengan hanya bermain dalam 139 pertandingan bagi Spurs.
Catatan ini lebih sedikit 104 laga dibandingkan Wayne Rooney yang mencatatkan gol tersebut dengan memainkan 243 pertandingan.
Rekor Kane tak hanya berhenti sampai di situ. Penyerang berusia 28 tahun ini masuk ke dalam jajaran lima besar pencetak gol terbanyak di Liga Inggris.