Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cari Pengganti David de Gea, Manchester United Incar Kiper Sevilla

By Khasan Rochmad - Minggu, 20 Maret 2022 | 21:00 WIB
Kiper Sevilla, Yassine Bounou. (TWITTER.COM/THEUTDJOURNAL)

Yassine Bounou merupakan kiper asal Maroko yang bergabung dengan Sevilla di bursa transfer musim panas 2020 dari Girona.

Pemain berusia 30 tahun ini turut mempersembahkan gelar Liga Europa yang diraih Sevilla pada musim 2019-2020.

Baca Juga: Manuel Neuer Nggak Ada Lawan, Sah Jadi Pemain yang Hobi Menang di Bundesliga

Meski memiliki usia yang tak beda jauh dengan De Gea, Man United tampaknya menginginkan sang pemain untuk mengisi pos kiper.

De Gea saat ini berusia 31 tahun.

Meskipun sudah memasuki usia kepala tiga, De Gea tetap berkomitmen dan setia bersama The Red Devils.

Sebelumnya, De Gea mengungkapkan bahwa ia merasa nyaman tinggal di Manchester dan menganggap sebagai rumahnya kendati ia merupakan pria Spanyol kelahiran Madrid.

“Saya suka fakta bahwa saya lahir di Madrid, tetapi pada akhirnya, itu hanya sebuah kota,” kata De Gea, dikutip BolaSport.com dari Mirror.

Baca Juga: John Terry Siap Ikut Pertarungan Akuisisi Chelsea, Gabung Konsorsium yang Libatkan Penggemar

“Sekarang saya merasa seolah-olah saya dari Manchester. Saya hanya merasa seperti orang lain dari Manchester.”