Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Indonesia 2022 - Terpental Telak ke Aspal Mandalika, Marc Marquez Baik-baik Saja

By Agung Kurniawan - Minggu, 20 Maret 2022 | 22:45 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dievakuasi usai mengalami kecelakaan pada sesi pemanasan MotoGP Indonesia 2022, Minggu (20/3/2022) (MGPA)

HONDA RACING CORPORATION
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat latihan bebas MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Hal ini tentu menjadi kekecewaan tersendiri bagi Marc Marquez mengingat pada seri pembuka lalu dia belum mampu mencapai podium.

Melalui akun twitter pribadi miliknya, Marc Marquez mengaku dirinya baik-baik saja meski mengalami crash horor pada sesi pemanasan MotoGP Indonesia 2022.

"Saya baik-baik saja setelah mengalami kecelakaan besar pada pagi ini," tulis Marc Marquez.

Baca Juga: MotoGP Indonesia 2022 - Ada Orang Indonesia di Balik Suksesnya Miguel Oliveira Jadi Master Mandalika

Marc Marquez sepenuhnya menyadari bahwa keputusan untuk tidak ikut sesi balapan MotoGP Indonesia 2022 menjadi langkah tepat.

Langkah itu diambil untuk mengurangi risiko cedera Marc Marquez yang pada sesi sebelumnya juga mengalami crash.

"Untuk tindakan pencegahan, dan menghindari risiko lagi kami memutuskan untuk tak balapan pada MotoGP Indonesia 2022," tulis Marc Marquez.

Lebih lanjut, rekan setim Pol Espargaro itu juga tak lupa mengungkapkan apresiasinya atas kesigapan tim medis.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua tim medis MotoGP dan Rumah Sakit Mataram atas perawatan yang dijalankan," tulis Marc Marquez.