Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Italia - Jose Mourinho Treble, Inter Milan Dihantui Juventus

By Dwi Widijatmiko - Senin, 21 Maret 2022 | 02:09 WIB
Tammy Abraham mencetak dua gol dalam kemenangan 3-0 AS Roma atas Lazio pada pekan ke-30 Liga Italia, Minggu (20/3/2022) di Stadion Olimpico. (TIZIANA FABI/AFP)

Napoli kini berada di peringkat kedua dengan 63 poin, defisit 3 angka dari AC Milan.

Tim yang kehilangan momentum di 4 besar adalah Inter Milan.

Tim Biru-Hitam secara mengejutkan ditahan Fiorentina 1-1 di kandang sendiri.

Sejak dikalahkan AC Milan dalam derbi pada 5 Februari lalu, Inter Milan hanya meraih 7 poin dalam 7 pertandingan Liga Italia.

Akibatnya, Inter Milan kian dihantui Juventus yang mengejar di bawahnya.

Juventus tidak pernah kalah dan meraih 38 poin dari kemungkinan maksimal 48 sejak akhir November lalu.

Di pekan ke-30, Juventus kembali meraih kemenangan.

Tanpa kesulitan, Dusan Vlahovic dkk. menaklukkan Salernitana 2-0.

Mengoleksi 59 poin untuk menempati posisi ke-4, Juventus kini hanya berjarak 1 angka dari Inter Milan yang berada di tempat ke-3.

Setelah jeda internasional, Juventus akan menjamu Inter Milan pada 3 April mendatang.