Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rendy Juliansyah Blak-blakan Penyebab Tercoret dan Gagal Angkat Trofi Bareng Rans Cilegon FC

By Ibnu Shiddiq NF - Senin, 21 Maret 2022 | 18:45 WIB
Gelandang RANS Cilegon FC, Rendy Juliansyah, nampak sedang memanjatkan do'a dalam pekan ketiga Liga 2 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 12 Oktober 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Saat itu, pelatih Rans Cilegon FC menyebut kondisi fisik Rendy belum siap untuk bertanding di level liga.

Apalagi, Rendy kembali bergelut dengan cedera saat Rans Cielgon FC melakoni tur pramusim di Turki sebelum terjun di Liga 2 2021.

"Kontrak setahun di RANS, ya mungkin abis pulang dari Turki sempet cedera juga terus mungkin agak lama balikin penyembuhannya," tuturnya dikutip dari Youtube Capt Hamka.

"Lalu pemain lain sudah geser posisi saya. Itu salah satu alasannya," kata Rendy.

"Sebenarnya cedera tidak terlalu parah, sekarang sudah sembuh udah lama," imbuhnya.

Baca Juga: Gebrakan Baru Raffi Ahmad di RANS Cilegon FC, Rafathar Bakal Merapat

Rendy sendiri mengakui dan menyadari jika kondisi fisiknya memang belum sepenuhnya siap untuk bermain.

Salah satu kelemahan pemain kelahiran Kota Tangerang Selatan itu adalah massa otot yang kurang.

Saat ini, ia terus mempersiapkan fisiknya dengan mengikuti program latihan khusus.

Sebab, Rendy masih ingin menggapai impiannya menjadi pemain sepak bola profesional.