Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Selebrasi Kemenangan Barcelona di El Clasico Dianggap Lebay, Pedri Beri Balasan Menohok

By Raka Kisdiyatma Galih - Jumat, 25 Maret 2022 | 05:15 WIB
Barcelona berhasil memenangi el clasico jilid II Liga Spanyol 2021-2022 setelah berhasil menghajar Real Madrid 4-0. (JAVIER SORIANO / AFP)

Adapun dua gol Barcelona lainnya dicetak oleh Ronald Araujo (38') dan Ferran Torres (47').

Hasil ini pun membawa Barcelona mengakhiri dominasi Los Blancos yang selalu menang dalam 5 edisi terakhir El Calsico.

Baca Juga: Bisa Didapatkan Gratis, 4 Alasan yang Buat Paul Pogba Tak Cocok bagi Arsenal

Usai laga berakhir, para pemain Barcelona, Xavi Hernandez, hingga staf pelatih langsung merayakan kemenangan telak tersebut begitu memasuki ruang ganti.

Mereka terlihat saling berpelukan hingga membentuk lingkaran sambil menyanyikan lagu klasik penggemar Barcelona.

Selebrasi kemenangan tersebut kemudian dianggap oleh beberapa pihak terlalu berlebihan.

Dalam sebuah wawancara, Pedri pun dimintai tanggapan atas kritikan tersebut.

Dengan santai, playmaker timnas Spanyol itu mengatakan bahwa Real Madrid akan melakukan hal serupa jika menang besar atas rival abadinya.

"Banyak orang mengatakan selebrasi kami berlebihan setelah kemenangan El Clasico?" kata Pedri seperti dikutip BolaSport.com dari COPE.

"Saya pikir Real Madrid juga akan melakukan hal yang sama."

"Ketika Anda mengalahkan rival abadi Anda 4-0, Anda akan merayakannya seperti ini karena Anda mendapatkan kegembiraan yang luar biasa saat memainkan permainan seperti itu."

"Pertandingan di Bernabeu adalah pertandingan yang tak terlupakan, tetapi sekarang kami berada di tim nasional dan kami semua adalah sebuah tim," tutur wonderkid berusia 19 tahun tersebut menambahkan.

Baca Juga: Pemerintah Inggris Beri Keringanan, Chelsea Boleh Jual Tiket ke Fan Asal...

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P