Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kubur Mimpi Juara Liga 1 Persib, Begini Kata Pelatih Persik Kediri

By Ibnu Shiddiq NF - Sabtu, 26 Maret 2022 | 19:15 WIB
Laga Persik Kediri vs Persib Bandung pada pekan ke-33 Liga 1 2021-2022.

Dengan hasil ini, Persik berada di jalur tepat untuk mengakhiri klasemen akhir di posisi 10 besar.

"Hasil pertandingan kita syukuri karena bisa dapat satu poin dari tim sebesar Persib. Saya sangat mengapresiasi seluruh pemain dan tim," kata Javier Roca.

"Satu poin ini berharga untuk kita, sebelumnya kita sudah kalah dua kali," imbuhnya.

Nahkoda asal Chile ini tak menyangka para pemainnya akan tampil ngotot melawan tim  Persib.

Ia menilai ada perkembangan positif yang ditunjukkan Youssef Ezzejjari di sisa-sisa kompetisi.

Baca Juga: Taisei Marukawa Kembali Catatkan Rekor Terbaru Cetak Double-double

Terlebih, Persik juga ingin mencapai peringkat terbaik di klasemen akhir sebagai motivasi menatap Liga 1 musim depan.

"Spirit pemain malam ini menunjukkan Persik mampu jadi lawan main yang tangguh," ujar Javier Roca.

Soal strategi menahan Persib, Javier Roca mengaku tidak memberikan motivasi khusus kepada pemain.