Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Ditahan Persija, Paul Munster Isyaratkan Tinggalkan Bhayangkara FC

By Ibnu Shiddiq NF - Sabtu, 26 Maret 2022 | 21:55 WIB
Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster, sedang memikirkan strategi timnya ketika menghadapi Persija Jakarta di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

The Guardian diantarakan pelatih berusia 40 tahun itu finis di peringkat ketiga klasemen akhir Liga 1 2018.

Pada musim berikutnya, Bhayangkara FC besutan Paul Munster juga mampu bertengger di peringkat keempat Liga 1 2019.

Baca Juga: Ferdinand Sinaga Jadi Pahlawan, PSM Makassar Nyaris Hancurkan Sejarah 28 Tahun

Di Liga 1 2021, Bhayangkara FC awalnya digadang-gadang menjadi kandidat terkuat kampiun Liga 1.

Hal ini dibuktikan dengan keberhasilan mereka menjuarai paruh musim Liga 1 2021.

Sayang, memasuki putaran kedua, Evan Dimas dkk. mulai kehabisan bensin yang berujung kehilangan poin krusial.

Kekalahan 1-2 atas Persipura Jayapura, (16/3/2022) menjadi kepastian Bhayangkara FC terlempar dari persaingan juara Liga 1 musim ini.

Ditahan Persija Jakarta

Sementara itu, Bhayangkara FC gagal mendulang hasil maksimal dari Persija pada laga yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Evan Dimas dkk. harus puas berbagai angka dengan Macan Kemayoran setelah laga berakhir dengan skor 1-1.