Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Maverick Vinales Bertekad Ulangi Cerita Manis pada MotoGP Argentina

By Wahid Fahrur Annas - Selasa, 29 Maret 2022 | 13:19 WIB
Dari kiri: Pembalap Aprilia Racing Maverick Vinales, pembalap Mooney VR46 Marco Bezzecchi, dan pembalap LCR Honda Alex Marquez saat sesi kualifikasi MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat, Indonesia, 19 Maret 2022. (BAY ISMOYO / AFP)

Pensiunnya Crutchlow dan Rossi serta potensi absennya Marquez akibat cedera membuat Vinales akan menjadi satu-satunya pembalap yang pernah menang pada MotoGP Argentina 2022.

Vinales sendiri berharap bisa kembali mendapatkan hasil bagus pada balapan akhir pekan ini.

Meski demikian, bukan catatan kemenangan pada masa lalu yang membuat pembalap berjuluk Top Gun percaya diri menghadapi MotoGP Argentina.

Semangat Vinales bertambah setelah kemajuan yang dia rasakan pada seri balap MotoGP Indonesia pada 18-20 Maret lalu.

Baca Juga: Hasil F1 GP Arab Saudi 2022 - Max Verstappen Pecundangi Duo Ferrari

Bukan hasil balapan yang dimaksud Vinales, tetapi saat sesi pemanasan ketika dia membukukan waktu lap tercepat kedua.

Pada sesi terakhir dengan kondisi lintasan kering tersebut Vinales hanya kalah dari mantan rekan setimnya, Fabio Quartararo.

"Kalau sesuai kemauan saya, saya segera balapan di Argentina setelah balapan di Indonesia selesai," kata Vinales, dikutip BolaSport.com dari Crash.net.

"Di Mandalika, saya membuat langkah maju yang penting dalam hal pengaturan yang tidak keluar sepenuhnya dalam balapan karena kondisi yang sulit."

Baca Juga: Jadwal Orleans Masters 2022 - Waktunya Para Pemain Muda Beraksi