Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Christensen Sudah, Barcelona Berniat Datangkan Dua Bek Lagi dari Chelsea

By Khasan Rochmad - Jumat, 1 April 2022 | 12:15 WIB
Bek Chelsea, Antonio Ruediger turut masuk dalam bidikan Barcelona. (TWITTER.COM/DEADLINEDAYLIVE)

Saat ini, baik Cesar Azpilicueta dan Antonio Ruediger terkendala belum bisa mengadakan perpanjangan kontrak dengan Chelsea akibat sanksi dari Pemerintah Inggris.

Chelsea menerima sanksi tidak diperbolehkan membeli pemain baru dan memperpanjang kontrak pemain sebelum terjualnya klub dengan tenggat akhir April.

Baca Juga: Legenda Brasil Beri Petuah Khusus untuk Trio Paris Saint-Germain

Bagi Azpilicueta, menurut kabar yang beredar ia telah ditawarkan perpanjangan kontrak untuk satu tahun ke depan sebagai persiapan jika sanksi tersebut dicabut.

Kapten Chelsea ini sejatinya telah dikaitkan kepindahannya ke Camp Nou sejak bulan Februari lalu.

Sementara untuk Ruediger, hingga saat ini sang pemain belum memutuskan masa depannya dan lebih memilih untuk fokus bersama The Blues.

Sang pemain telah diperbolehkan untuk menjalin negoisasi dengan klub sejak Januari lalu dan tercatat Bayern Muenchen, Paris Saint-Germain, dan Juventus menjadi klub yang tertarik untuk merekrutnya.

Baca Juga: Sebuah Video Tunjukan Agen Ruediger Bertemu dengan Pihak Barcelona Secara Rahasia

Namun, baru-baru ini beredar video yang menunjukkan bahwa agen dari Ruediger, Sahr Senesie, mengadakan pertemuan dengan Direktur Olahraga Barcelona, Mateu Alemany dan wakilnya, Jordy Cruyff.

Pertemuan ini berlangsung selama kurang lebih tiga jam dengan disinyalir membicarakan terkait kepindahan Ruediger.

Rudieger sendiri diproyeksikan sebagai pengganti Ronald Araujo yang dikaitkan dengan pintu keluar Barcelona sebab hingga saat ini belum menjalin kesepakatan kontrak baru.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P