Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurut Aggy, hal ini dikarenakan hubungannya dengan manajemen dan tim pelatih Persebaya Surabaya sudah sangat baik.
Baca Juga: Pemain Inti Arema FC Dipastikan Bertahan untuk Liga 1 Musim Depan
"Saya carikan yang terbaik, lebih dari yang sebelumnya. Apalagi hubungan saya dan manajemen Persebaya, dengan Coach Aji sangat baik, seperti keluarga sendiri," dikutip dari wawancara dengan Chandra Margatama.
Di akhir video, sang agen langsung membeberkan rencananya dengan klub asal Surabaya itu usai kepergian Taisei.
Persebaya sudah deal dengan satu pemain asing dan tinggal tunggu saja rilisnya dari pihak klub.
"Sebenarnya udah deal satu sih, asing, tunggu aja rilisnya dari Persebaya, masih proses, untuk yang kedua masih ada lagi," ucapnya.
Untuk kualitas sendiri, sang agen mengkonfirmasi bahwa ia merupakan pemain top dan percaya sepenuhnya dengan kemampuan Persebaya menciptakan seorang bintang.
"Pokoknya top pemainnya, tenang saja. Persebaya tuh selalu menciptakan bintang, dan nama Persebaya itu lebih besar dari pemain siapapun," pungkasnya menutup sesi wawancara tersebut.