Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tumbang di Argentina, Posisi Pol Espargaro di Honda Goyang?

By Muhamad Husein - Rabu, 6 April 2022 | 07:00 WIB
Pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro saat menjalani balapan MotoGP Argentina 2022, Minggu (3/4/2022) (HONDA RACING CORPORATION)

"Sensasinya tidak bagus. Saya merasa tidak mampu berjuang mendapatkan podium meskipun dekat dengan Alex Rins."

"Saya telah memprediksi akan jatuh karena sudah mencapai batasnya," sambung Espargaro.

Dengan hasil yang tak sesuai harapan, Honda berpotensi akan mengubah komposisi pembalap pada musim depan.

Rumor ini semakin menguat setelah Fabio Quartararo mengaku sudah membuka komunikasi dengan Honda.

Fabio Quartararo diprediksi akan menjadi tandem baru Marc Marquez menggantikan Pol Espargaro.

Melihat hal itu, Espargaro diketahui akan berjuang keras mempertahankan posisinya dengan merebut hasil bagus sepanjang kompetisi tahun ini.

"Potensi kami sangat tinggi tahun ini. Jadi dengan mengumpiulkan empat poin dalam dua balapan bukan tujuan kami.," ujar Espargaro.

"Kami akan melihat apakah semuanya akan kembali ke jalan yang benar di Austin. Tetapi, kami tahu segalanya tidak akan membaik sebelum kami tiba di Eropa." 

Baca Juga: Quartararo Tidak Yakin Bisa Pertahankan Gelar Juara Dunia Usai Hasil Negatif di Argentina

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P