Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pertandingan sengit berpotensi dijalani Leo/Daniel ketika menghadapi peraih medali perunggu Kejuaraan Dunia 2021, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia).
Adapun Fikri/Bagas dan Pramudya/Yeremia, mereka akan terlibat perang saudara untuk memperebutkan tiket ke perempat final.
Kedua pasangan pernah saling berhadapan pada All England Open 2022 dengan Fikri/Bagas yang menjadi pemenang.
Dua pasangan ganda campuran tanah air, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso, juga akan berlaga.
Baca Juga: Korea Open 2022 - Lewati Ujian Pertama, Ini Target Jonatan Christie Selanjutnya
Mereka sama-sama akan menghadapi pasangan tuan rumah.
Adnan/Mychelle berjumpa Shin Tae-yang/Chang Ye-na (Korea Selatan), sedangkan Ki Dong-ju/Kim Hyerin (Korea Selatan) menjadi lawan Rinov/Pitha.
Rangkaian pertandingan babak kedua Korea Open 2022 akan berlangsung pada Kamis (7/4/2022) mulai pukul 10.00 waktu setempat atau 08.00 WIB.
Berikut jadwal wakil Indonesia pada babak kedua Korea Open 2022:
Lapangan 1