Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Rinov/Pitha yang berusaha merebut keunggulan harus tertinggal di interval gim kedua dengan skor tipis 10-11.
Selepas jeda, Hiroki/Natsu melakukan kesalahan yang berujung Rinov/Pitha merebut poin guna menyamakan kedudukan.
Mereka bahkan berhasil mengembalikan keadaan dengan merebut keunggulan setelah berhasil mencetak poin.
Kali ini pasangan Jepang yang tak berkutik dengan Rinov/Pitha semakin melebarkan jarak hingga terpaut empat poin pada 19-15.
Baca Juga: Korea Open 2022 – Shesar Ungkap Kunci Kemenangan pada Gim Pertama
Hiroki/Natsu kemudian sempat menipiskan jarak ketinggalan, namun Rinov/Pitha yang kini bisa melebarkan jarak dan mengamankan gim kedua dengan skor 21-18.
Masuk gim penentuan, Rinov/Pitha yang tertinggal empat poin bisa menipiskan jarak dari Hiroki/Natsui yang melakukan kesalahan beruntun dalam pengembalian.
Mereka mengubah papan skor menjadi skor 5-3 dengan keunggulan masih dipegang pasangan Jepang.
Pasangan Jepang yang mendominasi bisa menjaga keunggulan dari Rinov Pitha dengan skor masih selisih dua poin 6-8.
Kali ini kesalahan-kesalahan dalam pengembalian membuat Rinov/Pitha tak bisa menambah poin. Kesempatan ini membuat Hiroki/Natsu unggul di interval gim ketiga 6-11.