Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Piala AFF Futsal 2022 - Bantai Myanmar, Timnas Indonesia Pastikan Satu Tempat di Piala Asia 2022

By Sasongko - Jumat, 8 April 2022 | 16:24 WIB
Indonesia menghadapi Myanmar di babak semifinal Piala AFF Futsal 2022 (AFFPRESSE TWITTER)

Beruntung Muhammad Albagir menepis keluar tendangan Myo Myint Soe. Indonesia masih unggul 1-0.

Babak pertama berakhir 1-0 untuk Indonesia.

Baca Juga: Kembali ke Persija, Ryuji Utomo Ternyata Sempat Dilirik Klub Liga Korea Selatan

Babak kedua dimulai, Indonesia kembali mengambil insiatif serangan.

Indonesia berhasil menuai gol kedua usai Evan Soumilena mencetak gol menerima lemparan langsung dari Muhammad Albagir di menit ketiga.

Unggul 2-0 belum membuat Indonesia menurunkan intensitas serangan. Ardiansyah Runtuboy berkali-kali meneror pertahanan lawan lewat skill individu.

Indonesia berhasil memperlebar jarak usai Syauqi Saud mencetak gol setelah memanfaatkan assist cantik Ardiansyah Runtuboy.

Usai kebobolan gol ketiga, Myanmar langsung menurunkan skema tanpa kiper atau power play untuk mengejar ketertinggalan.

Baca Juga: Kembali ke Persija, Ryuji Utomo Ternyata Sempat Dilirik Klub Liga Korea Selatan

Keasyikan menyerang justru membuat Indonesia kembali memperlebar keunggulan atas Myanmar lewat sepakan Ardiansyah Runtuboy dari sebuah skema build-up cepat lima menit jelang bubaran. 4-0 untuk Indonesia.