Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiga Faktor yang Buat Manchester United Campakkan Mauricio Pochettino

By Ivan Rahardianto - Jumat, 8 April 2022 | 23:15 WIB
Ada tiga hal yang membuat Manchester United mencampakkan Mauirico Pochettino dari bursa pelatih The Red Devils. (VALERY HACHE/AFP)

Namun, di Liga Champions musim 2021-2022,  Pochettino gagal membawa PSG berbicara banyak.

Hal itu dikarenakan Les Parisiens disingkirkan oleh Real Madrid dari babak 16 besar.

Kedua, biaya kompensasi Pochettino yang tergolong mahal.

Jika Man United tertatik memboyong Pochettino, Setan Merah harus membayar 25 juta euro atau sekitar 390 miliar kepada PSG.

Baca Juga: Trio Messi-Neymar-Mbappe Kompak Cetak Gol, Begini Komentar Pelatih PSG

Besaran nominal tersebut diyakini dari durasi kontraknya yang masih terikat hingga Juni 2023. 

Dengan biaya sebesar itu, Setan Merah ragu-ragu untuk membayarnya.

Alasan di balik itu tentu saja dikarenakan Pochettino bukan pelatih yang begelimang gelar, merujuk pada prestasinya yang sangat minim sewaktu masih mengasuh Tottenham Hotspur.

Ketiga, dilansir BolaSport.com dari INews, Man United skeptis dengan cara Pochettino mengelola pemain apalagi pemain-pemain berlabel bintang.

Selama melatih PSG, hubungannya dengan beberapa pemain kurang baik, terutama Lionel Mesi.

Eks pemain Barcelona itu pernah menolak menjabat tangan Pochettino setelah diganti di tengah pertandingan.

Oleh karena itu, Manchester United takut jika Pochettino melatih Setan Merah, pelatih berusia 50 tahun itu akan kesusahan mengelola pemain bintang Man United, terutama Cristiano Ronaldo.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P