Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Toprak Razgatlioglu Berat Hati Pergi ke MotoGP Jika Hanya di Tim Satelit

By Wawan Saputra - Sabtu, 9 April 2022 | 20:30 WIB
Pembalap Pata Yamaha asal Turki, Toprak Razgatlioglu berdiri di podium usai meraih gelar juara dunia WSBK 2021 di Sirkuit Mandalika, Lombok, Indonesia, Minggu (21/11/2021) (MOCHAMAD SADHELI/KOMPAS.COM)

Baca Juga: Tak Galau Pikirkan Masa Depan, Fabio Quartararo Ingin Fokus Memberikan yang Terbaik

Meski saat ini Toprak Razgatlioglu sudah membalap untuk tim Yamaha di WSBK dan dia menunjukkan kemampuannya dengan baik.

Namun pembalap asal Turki tersebut masih enggan pindah jika tidak mendapat tawaran untuk membalap bersama Monster Energy Yamaha.

"Saya hanya ingin membalap bersama dengan tim pabrikan, bukan tim satelit."

"Saya lebih suka R1 (motornya di WSBK) saya saat ini daripada motor dari tim satelit."

"Saya mengatakan ini dari hati bukan untuk bangga atau yang lainnya," ucap Toprak dikutip Bolasport.com dari Paddock GP.

Selain menginginkan tempat utama di tim Monster Energy Yamaha, Toprak Razgatlioglu menginginkan motor yang kompetitif.

Padahal musim ini M1 tidak terlalu tokcer terbutkti dari tiga seri yang sudah berlangsung di MotoGP Yamaha belum menjadi juara.

Meski demikian Toprak memiliki pandangannya sendiri mengenai motor M1 yang digunakan oleh tim pabrikan.

"Menurut pendapat saya, motor tersebut tidak terlalu buruk."