Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jorge Martin Senang Sekaligus Pusing Setelah Jadi Pole Sitter MotoGP Americas

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 10 April 2022 | 06:08 WIB
Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin, kembali ke pit di sela-sela kualifikasi MotoGP Americas di Sirkuit Americas, Austin, Amerika Serikat, 9 April 2022. (MIRCO LAZZARI GP/GETTY IMAGES VIA AFP)

Johann Zarco (Pramac Racing) dan Enea Bastianini (Gresini Racing) tak mau kalah.

Mereka juga berpotensi menjadi ancaman bagi Martin berkat pencapaian posisi keempat dan kelima pada kualifikasi MotoGP Americas.

Sesuai nasihat lama di dunia balap, rival terbesar adalah rekan setim Anda sendiri.

"Kami harus berkonsentrasi untuk balapan besok, yang menjanjikan hari yang sulit, terutam dengan semua pembalap Ducati di belakang saya," sambung Martin.

"Ada banyak pembalap yang punya ritme bagus, tetapi kami juga sama. Jadi kami akan berjuang hingga akhir," tandasnya.

Balapan MotoGP Americas akan berlangsung pada Minggu (10/4/2022) siang waktu setempat atau Senin pukul 01.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P