Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tidak hanya itu, Chiellini juga sukses mempersembahkan lima trofi Coppa Italia dan lima gelar Piala Super Italia.
Meskipun sempat berstatus bebas transfer pada musim panas 2021, Chiellini akhirnya mendapatkan kontrak baru pada Agustus 2021 seusai mengantarkan Gli Azzurri merengkuh gelar EURO 2020.
Kini, pemilik 554 caps bersama Juventus itu telah memasuki masa senjakalanya sebagai pemain dalam balutan seragam hitam-putih.
Mau tidak mau I Bianconeri perlu bergerak untuk mencari bek berusia 37 tahun itu untuk menambah kekuatan menghadapi musim depan.
Tiga nama bek tengah disebut-sebut telah masuk dalam daftar belanja Juventus.
Pertama, bek Chelsea, Antonio Ruediger menjadi target utama Juventus pada bursa transfer musim panas 2022.
Baca Juga: Manuel Neuer Yakinkan Ambisi Bayern Muenchen Belum Padam
Kontrak Antonio Ruediger diketahui bakal berakhir pada akhir musim ini dan tanda-tanda perpanjangan kontrak bersama London Biru belum nampak.
Dilansir BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport, Ruediger dan Juventus dilaporkan sudah menjalin kesepakatan secara verbal.