Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Thomas Mueller mengatakan tersingkirnya Bayern Munich dari Liga Champions di tangan Villarreal sulit diterima.
Bayern Muenchen menghadapi Villarreal dalam laga leg kedua perempat final Liga Champions 2021-2022 di Stadion Allianz Arena, Rabu (13/4/2022) dini hari WIB.
Alhasil, raksasa Bavaria itu hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan Kapal Selam Kuning.
Satu gol Bayern Muenchen dicetak oleh Robert Lewandoski pada menit ke-52.
Adapun gol balasan Villarreal dicetak oleh Samuel Chukwueze pada menit ke-88.
Meski seri, Bayern Muenchen gagal lolos ke semifinal setelah kalah agreat 1-2 dari Villarreal.
Baca Juga: Bayern Muenchen Keok, Lewandowski Buntuti Rekor Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi
Ini adalah kegagalan secara beruntun Bayern Muenchen untuk lolos ke babak empat besar.
Pasalnya, di Liga Champions 2020-2021, Die Roten juga gagal lolos ke semifinal setelah disingkirkan oleh Paris-Saint Germain di perempat final.