Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kegagalan lolos untuk kali kedua ini ditanggapi oleh pemain Bayern Muenchen, Thomas Mueller.
Menurut pemain berusia 32 tahun itu, kegagalan Bayern Muenchen sangat sulit diterima dan terasa pahit.
"Jika Anda hanya memperhitungkan gim ini, tanpa gim pertama, kami seharusnya bisa melewatinya dengan meyakinkan," kata Thomas Mueller, dinukil BolaSport.com darti Fotmob.
"Sulit untuk menerima ini, saya tidak tahu harus berkata apa."
"Sangat pahit untuk kebobolan setelah penampilan itu."
"Dengan para penggemar di belakang kami, kami menekan pertahanan Villarreal sejak awal. Kami harus berbuat lebih banyak di depan gawang," tutur Mueller menambahkan.
Sementara untuk Villarreal, keberhasilan menebus babak semi-final Liga Champions musim ini menjadi kali pertama sejak terakhir mereka lolos pada musim 2005-2006.
Baca Juga: Update Top Scorer Liga Champions - Robert Lewandowski Mentok 13 Gol, Karim Benzema Tak Punya Pesaing