Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Idolai Steven Gerrard, Arthur Irawan Ubah Posisi dari Bek ke Gelandang

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 13 April 2022 | 22:40 WIB
Arthur Irawan sedang berada dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 11 Mei 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Saya senang dengan datangnya Renan Silva ya tapi saya sama dia beda posisi. Renan Silva lebih ke depan, sementara saya ke box to box."

"Coach Javier Roca menilai tenaga saya bagus untuk menyerang dan bertahan jadi dinilai pas bermain di tengah."

"Saya bersyukur ada Renan Silva di Persik Kediri dan bermain bersama dia menjadi suatu hal istimewa," ucap pemain yang mengidolai legenda Liverpool, Steven Gerrard.

Terkait target di Liga 1 2022/2023, Arthur Irawan tidak muluk-muluk.

Baca Juga: Pemain Villarreal Sindir Pelatih Bayern Muenchen Tak Hormati Lawan

Ia lebih mementingkan target bersama rekan-rekannya di Persik Kediri.

"Kalau tim bermain bagus dan menang, kami pasti bangga."

"Tentu saja pasti setiap pemain mau mendapatkan menit bermain banyak tapi saya serahkan ke pelatih," tutup Arthur Irawan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P