Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kata Pelatih Indonesia All Star Usai Kalah dari Atletico Madrid

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 18 April 2022 | 06:30 WIB
Pemain Indonesia All Star, Muhammad Fajar Fatur Rahman (tengah), sedang melakukan selebrasi seusai mencetak satu gol di Jakarta Internasional Stadium, Jakarta Utara, 17 April 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Ia tetap menghormati Bali United U-18 meskipun di laga sebelumnya Indonesia All Star U-20 menang tiga gol tanpa balas.

"Kami tidak akan menganggap remeh Bali United U-18."

"Sesuai rencana kami hanya mengambil pelajaran dari IYC 2021 karena banyak hal yang harus dipelajari," tutup Ilham Romadhona.

Sementara itu, gelandang Indonesia All Star U-20, Andre Oktaviansyah, mengaku sangat kelelahan usai pertandingan.

Baca Juga: Legenda Inter Milan Sebut Pemenang Semifinal Coppa Italia akan Menentukan Peraih Gelar Scudetto

Menurutnnya, laga malam ini sangat menguras tenaga.

"Kami sudah berjuang untuk mencetak gol tapi sedikit lengah di babak kedua."

"Tapi saya sangat bangga dengan pemain dan pelatih yang sudah sama-sama berjuang," tutup pemain Persebaya Surabaya itu.

Laga final Atletico Madrid U-18 melawan Barcelona U-18 akan dimainkan pada Selasa (19/4/2022) pukul 20.45 WIB.

Adapun perebutan peringkat ketiga dimainkan antara Indonesia All Star U-20 berjumpa Bali United U-18 pukul 15.00 WIB di JIS.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P