Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Susunan Pemain Barcelona vs Cadiz - El Barca Ditinggal Pedri, Memphis Depay Starter

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 19 April 2022 | 01:00 WIB
Momen Dani Alves dan Ousmane Dembele merayakan gol Pedri ke gawang Sevilla dalam kemenangan 1-0 Barcelona dalam lanjutan Liga Spanyol 2021-2022. (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

Di lini belakang, absennya Ronald Araujo yang mendapat hukuman akumulasi kartu dan Gerard Pique yang kebugarannya diragukan, mengubah wajah duet jantung pertahanan.

Xavi memasangkan Eric Garcia dengan Clement Lenglet di depan Marc-Andre ter Stegen.

Di posisi kiri dan kanan bakal diisi oleh Sergino Dest dan Jordi Alba.

Absennya Pedri membuat Frenkie de Jong kembali tampil sebagai starter setelah pada laga sebelumnya menjadi cadangan.

Baca Juga: Luis Diaz Langsung Nyetel di Liverpool, Kompatriot Cristiano Ronaldo Bilang Wajar

Frenkie de Jong akan melengkapi trio lini tengah Barcelona yang sudah diisi oleh Pablo Gavira dan Sergio Busquets.

Xavi sendiri turut merombak komposisi lini depannya.

Jika biasanya sang entrenador memasang trio ATD yang diisi oleh Pierre-Emerick Aubameyang, Ferran Torres, dan Ousmane Dembele, kali ini ada nama Memphis Depay.

Memphis Depay bakal diplot sebagai penyerang tengah menggantikan Pierre-Emerick Aubameyang yang belakangan mandul setelah mencetak 10 gol di lintas kompetisi.

Ini juga menjadi penampilan starter perdana bagi Depay setelah dalam lima laga sebelumnya menjadi pemain pengganti di bawah arahan Xavi.