Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Syaifuddin sendiri sudah resmi meninggalkan klub.
Baca Juga: Cuma Pratama Arhan Pemain Abroad yang Masih Abu-abu Bela Timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2021
Dilepasnya Oktafianus Fernando membuat Persebaya Surabaya melepas hampir setengah skuadnya untuk Liga 1 musim depan.
Sebelumnya ada Frank Sokoy, Mohamad Syaifudin, dan Hambali Tholib yang terakhir pamit meninggalkan klub.
Empat pemain asing yakni Taisei Marukawa, Bruno Moreira, Arsenio Valpoort, dan Alie Sesay juga sudah resmi berpisah dengan tim Bajul Ijo.
Sementara Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, Samsul Arif, Ady Setiawan, Reva Adi, Johan Yoga, David Ariyanto membuat total ada 15 pemain yang dilepas Persebaya Surabaya.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Kehilangan Satu Bayi Kembar, Sang Kakak Kirim Pesan Emosional
Beberapa pemain bahkan sudah mendapatkan klub baru di Liga 1 musim depan.
Dua pemain yakni Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya resmi berseragam Persib Bandung.
Satu pemain asing yakni Taisei Marukawa pindah ke PSIS Semarang.
Tiga pemain baru sudah diumumkan lewat laman instagram Persebaya.
Mereka adalah Andre Oktaviansyah, Leo Lelis dan M. Zaenuri.
Selain itu Koko Ari, Rizky Ridho, Ernando Ari, Andhika Ramadhani, Satria Tama, dan I Gede Dida juga sudah mendapatkan perpanjangan kontrak.