Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Usai Tuntaskan IYC 2021, Ini Harapan Besar Pelatih Indonesia All Star U-20 untuk Anak Asuhnya
Meskipun begitu, Takuya Matsunaga berharap Persipura lekas bangkit dan naik ke Liga 1.
Sehingga, Matsunaga dapat kembali memperkuat Persipura Jayapura.
Hal itu diungkapkan oleh gelandang berusia 31 tahun tersebut dalam salam perpisahannya dengan Persipura lewat unggahan Instagram pada 19 April 2022.
Baca Juga: PSSI Sebut Satu Faktor Penghambat Tiga Pilar Eropa ke Timnas Indonesia
"Dear Papua. Terima kasih sudah terima saya seperti saudara dan keluarga. Di mana saya pergi itu nyaman dan enak. Kalian terbaik," tulis Takuya Matsunaga seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Instagram-nya, Selasa (19/4/2022).
"Kalau Liga 2 bisa pakai pemain asing, saya akan tetap di Persipura. Tetapi tidak. Jadi, saya harus keluar dari tim satu kali."
"Tetapi, hubungan Persipura Jayapura dengan saya belum selesai. Saya yakin kami akan bertemu dan berjuang bersama lagi. Semoga saya keluar cuma satu musim saja. Itu harapan besar saya," tambah Matsunaga.
Baca Juga: Pratama Arhan Kemungkinan Debut Bareng Tokyo Verdy Saat Timnas U-23 Indonesia Terbang ke Vietnam
Selama membela Persipura Jayapura mulai musim 2020, Takuya Matsunaga menjadi salah satu pemain yang cukup diandalkan.
Dilansir oleh BolaSport.com dari Transfermarkt, Matsunaga telah mengukir 28 laga bersama Persipura atau melahap 2.275 menit bermain.
Pemain berpostur 174 cm tersebut sudah menyumbangkan tiga assist untuk Persipura Jayapura.
Lihat postingan ini di InstagramSebuah kiriman dibagikan oleh Taki−Takuya Matsunaga (@taki_yauw_matsunaga)