Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Adapun kategori ketiga dan keempat adalah pemain muda seperti Jadon Sancho, serta anak-anak potensial yang muncul dari akademi, termasuk Hannibal Mejbri, Alejandro Garnacho, dan James Garner.
????????????
The new First-Team Manager of Manchester United: Erik ten Hag.#MUFC || #WelcomeErik
— Manchester United (@ManUtd) April 21, 2022
Baca Juga: Resmi Latih Manchester United, Apa Saja Pencapaian Erik ten Hag?
Sementara itu, beberapa pemain yang bakal pergi adalah Paul Pogba, Juan Mata, Phil Jones, Nemanja Matic, dan Jesse Lingard.
Dana untuk belanja pemain Ten Hag tidak akan besar-besaran sejalan dengan kebijakan klub dan akibat pandemi.
Meski begitu, Ten Hag mungkin tetap mendapatkan dana segar yang bisa ia manfaatkan untuk berburu pemain di bursa transfer nanti.
Ada laporan bahwa target terdekat Ten Hag adalah gelandang West Ham United, Declan Rice.
Di luar itu, kehadiran Ten Hag akan membuat Donny Van de Beek diberikan kesempatan bangkit saat dibawa pulang ke Man United.
Van de Beek adalah salah satu anak emas Ten Hag saat masih di Ajax dan kini sedang dipinjamkan ke Everton.
Seorang bek tengah dan penyerang tengah juga akan menjadi prioritas.