Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penyerang Timnas U-23 Indonesia Sebut Faktor Kekalahan Atas Pohang Steelers

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 24 April 2022 | 16:15 WIB
Penyerang timnas U-23 Indonesia, Muhammad Ridwan (kiri), sedang menguasai bola dalam latihannya di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 12 April 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Striker Persik Kediri ini menambahkan ada beberapa hal yang harus dievaluasi.

Pertama adalah faktor fisik yang membuat mereka gagal mengejar skor hingga akhir pertandingan.

Seperti diketahui sebelumnya pelatih Shin Tae-yong memberikan perhatian khusus terutama terkait latihan fisik.

Selanjutnya evaluasi terkait taktikal demi tampil maksimal pada laga selanjutnya.

"Mungkin kayak contohnya terutama di fisik," kata Ridwan.

"Di fisik juga karena kami habis latihan capek (latihan berat)."

"Serta secara taktikal," katanya.

Baca Juga: MotoGP Portugal 2022 - Dapat Wejangan dari Rossi, Luca Marini Tampil Apik Saat Kualifikasi

Timnas U-23 Indonesia masih memiliki satu pertandingan uji coba selama di Korea Selatan.

Mereka akan tampil menghadapi Daejon Hana Citizen pada 27 April mendatang.