Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Kita semua tahu dia adalah eksekutor tendangan bebas yang terbaik di dunia," kata Hasenhuttl, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Southampton.
"Di masa depan, dia akan menjadi eksekutor terbaik di ajang Liga Inggris, itu pasti," ujar Hasenhuttl menambahkan.
James Ward-Prowse sendiri tampil ciamik dengan memborong dua gol untuk Southampton saat melawan Brighton.
Selain mencetak gol perekik, James Ward-Prowse juga membukukan gol indah dari luar kotak penalti ke gawang Brighton (menit ke-54').
Dua gol James Ward-Prowse pun menyelamatkan Southampton dari kekalahan atas Brighton di AMEX Stadium.
Brighton sempat unggul dua gol lebih dulu melalui Danny Welbeck (2') dan Mohammed Salisu (44'-bd), sebelum akhirnya dibalas James Ward-Prowse.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Dedikasikan Gol ke Gawang Arsenal untuk Almarhum Putranya
I hope it’s common knowledge James Ward-Prowse is the best free-kick taker in world football right now. pic.twitter.com/tCp1GIIVt8
— Theo (@Thogden) April 24, 2022