Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ralf Rangnick Sebut Cristiano Ronaldo Tak Normal Usai Cetak Gol yang Selamatkan Man United

By Septian Tambunan - Jumat, 29 April 2022 | 06:21 WIB
Seusai mencetak gol penyelamat ke gawang Chelsea, Cristiano Ronaldo dianggap Ralf Rangnick tak normal untuk seorang berusia 37 tahun. (TWITTER.COM/MANUTD)

PAUL ELLIS/AFP
Pelatih Manchester United, Ralf Rangnick, bersalaman dengan David de Gea seusai laga Liga Inggris kontra Leeds United di Stadion Elland Road, 20 Februari 2022.

"Bukan hanya gol yang dicetak Cristiano, tetapi seluruh penampilannya, sikapnya dalam usia 37 tahun, sesuatu yang tak normal untuk bisa melakukan itu," kata Ralf Rangnick.

"Jika dia bisa bermain seperti yang dia lakukan pada hari ini, maka dia masih dapat memberikan bantuan besar untuk tim ini."

"Hari ini penampilan dia benar-benar hebat," ucap Rangnick menambahkan.

Baca Juga: Hasil Lengkap UEFA Conference League - Pasukan Jose Mourinho Tak Jadi Menang Akibat Striker Nomor 37

TWITTER.COM/SQUAWKANEWS
Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, merayakan gol ke gawang Chelsea pada laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Kamis (28/4/2022).

Cristiano Ronaldo memang menunjukkan konsistensi luar biasa dalam menciptakan gol.

Ronaldo sudah menyarangkan 17 gol di Liga Inggris 2021-2022.

Koleksi gol Ronaldo di Premier League musim ini cuma berada di bawah penyerang Liverpool, Mohamed Salah.

Mo Salah sudah menceploskan total 22 gol untuk Liverpool.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P