Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kontrak akan Berakhir, Joan Mir Tuntut Suzuki Segera Beri Kepastian

By Muhamad Husein - Selasa, 3 Mei 2022 | 18:30 WIB
Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir, berbicara pada konferensi pers menjelang MotoGP Inggris 2021, Kamis (26/8/2021). (MOTOGP.COM)

"Pada tes sore, kami bekerja untuk menemukan grip lebih banyak pada bagian belakang. Kami paham jika trek dalam kondisi dingin, motor memiliki lebih banyak grip, akan lebih baik daripada tidak ada."

"Tetapi, kami akan melihat apakah kami bisa mendapatkan grip lebih besar tanpa harus mendorong ban bagian belakang terlalu banyak," sambung Mir.

Dari hasil tes yang berjalan, Mir juga berharap Suzuki bisa memberikan komponen baru untuk GSX-RR miliknya. 

Namun demikian, dia memilih untuk memanfaatkan potensi motor dengan seluruh komponen yang masih tersedia.

Baca Juga: Soal Pengganti Jack Miller di Tim Pabrikan, Begini Respons Ducati

"Saya pikir ada cukup pekerjaan yang harus dilakukan pada bagian pengaturan yang kami miliki sekarang," ujar pembalap asal Spanyol tersebut.

"Dengan basis saat ini, motor bisa bekerja bekerja dan kami menemukan sesuatu yang positif."

"Sudah jelas bahwa suku cadang baru selalu ditunggu, tetapi masih ada pekerjaan yang harus diselesaikan."

Selain pembahasan di atas, Mir juga mempertanyakan tentang masa depannya bersama Suzuki.

Menurut dia, Suzuki harus segera membuat keputusan terkait perpanjangan kontrak yang belum diberikan sejauh ini.