Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasukan Carlo Ancelotti baru bisa mencetak gol menjelang laga berakhir, tepatnya pada menit ke-90 dan 90+1' melalui aksi Rodrygo.
Baca Juga: Berkat Nasihat Toni Kroos, Real Madrid Sukses Hancurkan Man City
Karim Benzema dkk. kemudian berhasil membalikkan keadaan dan mengakhiri laga dengan skor 3-1.
Mereka akhirnya melaju ke final Liga Champions dengan agregat 6-5.
Namun, Peter Schemichel menganggap kesuksesan Real Madrid itu bukan sesuatu yang adil.
"Real Madrid tidak berhak berada di final. Mereka jelas tim terburuk selama dua pertandingan," kata Schmeichel, dikutip BolaSport.com dari AS.
"Manchester City memegang kendali penuh, tapi itulah yang sedang kita bicarakan, penonton di stadion bisa menjadi pemain ke-12 mereka."
"Ketika babak kedua dimulai, peluang (Vinicius) di delapan detik membuat tempat itu seolah terbakar dengan semangat dan itu luar biasa."
"Saya pikir Madrid akan lolos ke final setelah apa yang terjadi di Inggris, tetapi permainan mereka sangat buruk."