Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEA Games 2021 - Media Vietnam Soroti Kekecewaan Ronaldo Kwateh yang Diganti setelah 20 Menit Main

By Sasongko - Sabtu, 7 Mei 2022 | 14:30 WIB
Raut muka kekecewaan Ronaldo Kwateh yang terekam oleh media Vietnam usai digantikan Marselino Ferdinan di menit ke-81 (Zingnews)

Media VnExpress merekam raut muka kekecewaan Ronaldo Kwateh dari bangku cadangan di Stadion Viet Tri, Phu Tho.

VNExpress sangat bingung dengan keputusan Shin Tae-yong tersebut.

Pasalnya, Ronaldo Kwateh dinilai oleh media Vietnam jadi pemain paling bersinar dari Timnas U-23 Indonesia saat ini.

"Pemain Timnas U-23 Indonesia Ronaldo Kwateh diganti setelah 10 menit,"

"Dia tidak dapat menyembunyikan kekecewaaannya ketika kembali di posisi aslinya sebagai pemain yang duduk di bangku cadangan," demikian tulisan di VNExpress.

Baca Juga: SEA Games 2021- Timnas Vietnam Cermat Baca Kelemahan Garuda Muda sebelum Bertanding

Sementara Soha.vn merekam strategi mengejutkan tersebut dalam satu artikel khusus.

Menurutnya, Ronaldo Kwateh terjebak saat masuk ke lapangan dan punya debut yang tidak menggembirakan.

“Ronaldo Junior sangat terjebak saat berada di lapangan,"

"Debut yang tidak terlalu menggembirakan di arena SEA Games untuk karakter yang mendapatkan perhatian dari banyak orang,” tulis Soha.vn.

“Fakta bahwa sang pemain dimasukkan kemudian ditarik keluar hanya dalam beberapa menit juga mendapatkan banyak kritikan."

"Fans dan pakar sepakbola percaya Shin Tae-yong membuat beberapa penyesuaian personel yang tergesa-gesa,” lanjut laporan tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P