Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UFC 274 – Gelar Juara Charles Oliveira Dicopot, Pelatih Sebut Ada Kejanggalan

By Wahid Fahrur Annas - Sabtu, 7 Mei 2022 | 11:30 WIB
Juara kelas ringan UFC, Charles Oliveira, melakukan selebrasi usai mengamankan sabuknya pada UFC 269 di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Minggu (12/12/2021). Dalam duel tersebut, Oliveira kalahkan Dustin Poirier melalui submission ronde ketiga. (TWITTER.COM/UFC)

Kerugian bagi Oliveira akan tetapi keuntungan besar bagi Gaethje karena sabuk juara tak lagi diperebutkan dua orang.

Kesempatan besar bagi Gaethje melihat situasi yang sedikit menguntungkannya.

Baca Juga: NOC Indonesia Sayangkan Asian Games 2022 Ditunda, tapi Keselamatan Atlet tetap Utama

Akan tetapi, pelatih Oliveira, Diego Lima, mencurigai bahwa ada indikasi kecurangan yang dialami anak didiknya itu.

Lima mempertanyakan tentang timbangan berat badan yang disediakan oleh UFC di hotel tempat Oliveira menginap.

“Kami pergi tidur dengan berat badan yang sesuai, kami memeriksa berat pada timbangan yang disediakan UFC untuk kami di lantai bawah dan semuanya baik-baik saja,” kata Lima kepada Brasil Combate dikutip dari MMA Fighting.

“Tetapi ketika kami memeriksanya di pagi hari, berat badannya naik lagi. Kami bahkan mengunggah apa yang terjadi pada malam sebelumnya bahwa dia telah berada di berat badan yang pas,” tutur Lima.

“Itulah yang sebenarnya terjadi. Anda adalah saksi dari kejadian ini, Charles tidak pernah gagal menurunkan berat badan sejak ia naik ke kelas ringan.”

“Bahkan sebelum meraih sabuk juara, dia berada di bawah batas,” ujar Lima.

Baca Juga: Jadwal UFC 274 - Bentrok Oliveira vs Gaethje untuk Takhta Kelas Ringan