Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menpora Bicara Terkait Ketidakadilan Panitia SEA Games 2021 ke Timnas U-23 Indonesia

By Abdul Rohman - Minggu, 8 Mei 2022 | 18:00 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, nampak sumringah saat memberikan sambutan di Auditorium Kemenpora, Jakarta, 18 April 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Supaya apa yang membuat tidak nyaman tidak akan terulang," sambung Amali kepada awak media di Hall Basket, Senayan Jakarta Pusat, Minggu (8/5/2022).

Lebih lanjut, Amali merasa yakin dengan timnas U-23 Indonesia walaupun kalah 3-0 dari Vietnam dalam laga Grup A SEA Games 2021 di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Jumat (6/5/2022).

Baca Juga: Yamaha Minta Pembalapnya Jangan Loyo di Sisa Balapan MotoGP 2022

Gol Vietnam diciptakan Nguyen Tien Linh (menit ke-54), Hung Dung Do (74'), dan Do Le Van (84').

"Saya kira pertandingan masih ada beberapa kali," tutur pria kelahiran Gorontalo itu.

"Kami percaya kepada pimpinan cabor, pelatih, atlet."

Baca Juga: Hasil Thomas Cup 2022 - Fajar/Rian Ngegas, Indonesia Samakan Kedudukan

"Kita berikan kesempatan ke mereka, SEA Games lalu juga begitu," tutup Amali.

Pada laga kedua Grup A SEA Games 2021, timnas U-23 Indonesia akan berjumpa Timor Leste, Selasa (10/5/2022).

Sementara itu, timnas U-23 Indonesia ditargetkan meraih medali emas SEA Games 2021.

Terakhir kali skuad Garuda menyabet medali emas pada SEA Games edisi 1991.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P