Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah unjuk gigi dan menorehkan prestasi, sayangnya kisah Stefano Lilipaly di Bali United kini telah usai.
Lilipaly memilih angkat kaki dari Bali United serta mendarat di Borneo FC jelang Liga 1 2022.
Kedatangan mantan pemain Persija Jakarta tersebut di Borneo FC menimbulkan fakta menarik dari segi nilai pasar.
Baca Juga: Vietnam Imbang Lawan Filipina, Park Hang-seo Bantah Sengaja Hindari Thailand
Di Borneo FC, Stefano Lilipaly menjadi pemain dengan market value termewah.
Berdasarkan data Transfermarkt, Lilipaly memiliki bandrol nilai pasar sebesar 350 ribu euro.
Jika dirupiahkan, pesepak bola berpostur 175 cm tersebut mempunyai market value sekitar 6,08 miliar rupiah.