Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Thomas Cup 2022 - Upaya 72 Menit Anthony Belum Berhasil, Indonesia Tertinggal

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 9 Mei 2022 | 21:40 WIB
Pemain tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting. (ERIKA SAWAUCHI/BADMINTON PHOTO)

Reli-reli panjang masih terus dipertontonkan Anthony dan Kunlavut, keduanya bergantian saling berbalas angka.

Kunlavut mulai menjauh hingga keunggulan lima poin pada interval gim kesatu dengan skor 11-6.

Anthony cukup banyak melakukan serangan lewat smes-smes keras, namun upanya selalu melebar di sebelah kanan bidang permainan Kunlavut.

Selepas jeda, Kunlavut berhasil menambah dua angka sedangkan Anthony membalasnya dengan smes menyilang tajam, skor 13-7.

Dua kali kesalahan beruntun dari Anthony membuatnya makin ketinggalan jauh dari Kunlavut yang kini berjarak 10 poin, 7-17.

Baca Juga: Thomas Cup 2022 - Line Up Indonesia vs Thailand, Kevin Sanjaya Siap Beraksi

Dropshot menyilang yang manis dari Kunlavut tak mampu digapai Anthony, Kunlavut mencatatkan game poin saat skor 20-10.

Tertinggal jauh, Anthony masih terus memberikan perlawanan yang sengit dan sempat menambah dua angka menjadi 12-20.

Namun sodoran shuttlecock yang terlalu panjang dari Anthony memberikan poin kemenangan untuk Kunlavut di gim pertama.

Pada gim kedua, Anthony bermain lebih efektif, dia mampu unggul tiga angka lebih dulu atas Kunlavut, 3-0.