Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ben James yang turun sebagai algojo pun sukses menuntaskan tugasnya dengan baik dan membawa Thailand unggul sementara 1-0.
Usai turun minum, Thailand sukses menambah keunggulan berkat gol bunuh diri Harhys Stewart.
Gol bermula dari kesalahan para pemain Singapura yang mengira bola tepisan kiper sudah keluar lapangan.
Namun, Ekanit Panya dengan cepat berlari menjemput bola untuk dikirimkan ke depan gawang.
Harhys Stewart yang tampak kurang sigap dengan serangan tersebut justru membuat kesalahan yang membuat bola masuk ke gawang sendiri.
Tiga menit berselang, Thailand berhasil memperlebar marjin keunggulan menjadi 3-0.
Kali ini, gol disarangkan oleh Ekanit Panya setelah memanfaatkan kemelut di depan gawang lawan.
Pada menit ke-67, Ekanit Panya mencatatkan brace sekaligus membuat Thailand ungguk 4-0.
Thailand semakin menujukkan dominasinya atas Singapura dengan mencetak gol kelima jelang 10 menit laga berakhir.
Giliran Korawich Tasa mencatatkan namanya di papan skor setelah menuntaskan umpan dari area kiri lapangan.