Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah sempat kembali imbang dengan skor 18-18 dan 20-20, akhirnya Jojo berhasil memenangkan gim pertama dengan skor 22-20.
Baca Juga: Uber Cup 2022 - Tak Boleh Lengah, Indonesia Wajib Menang Lawan Jerman
Memulai gim kedua, Jojo berhasil memimpin dengan skor 4-1 melalui pukulan-pukulan silang yang mematikan.
Jojo terus memimpin atas Wangcharoen di awal gim kedua dengan skor 7-2 melalui penempatan shuttlecock yang baik.
Wangcharoen mencoba untuk memperkecil ketertinggalan menjadi 4-7 melalui smes silang ke Jojo.
Namun, pukulan-pukulan silang dari Jojo akhirnya berhasil menutup interval gim kedua dengan kemenangan 11-5.
Selepas jeda interval gim kedua, Jojo kembali mendapatkan poin pertamanya dan mengubah skor menjadi 12-5.
Dua kali kesalahan dari Jojo mengubah skor menjadi 13-8 untuk keunggulannya.
Jojo kembali mengulangi beberapa kesalahannya dan membuat Wangcharoen mendekat dengan skor 14-12.
Wangcharoen berhasil menyamakan kedudukan menjadi 14-14.
Tidak berselang lama, Jojo berhasil mendapatkan dua angka beruntun dan membuat skor menjadi 16-14.
Jojo terus mencoba untuk memperlebar jarak sehingga skor menjauh menjadi 18-15.
Akhirnya Jojo berhasil memenangkan gim kedua dengan skor 21-16.
Baca Juga: Hasil Thomas Cup 2022 - Upaya 72 Menit Anthony Belum Berhasil, Indonesia Tertinggal