Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Melalui Penasihat Presiden Barcelona, Enric Masip, Laporta menyampaikan kalau pembicaraan soal kepulangan Messi ke Camp Nou telah ditutup.
"Saya tidak menerima pesan dari Messi atau agennya mengenai kemungkinan kembali ke Barcelona," ucap Masip pada 29 Maret 2022.
"Mulai hari ini, kami tidak akan mengangkat masalah ini," ujar Masip menambahkan.
Dengan pernyataan tersebut, Messi kemungkinan besar akan tetap bertahan di PSG pada musim depan.
Kapten timnas Argentina itu masih memiliki tanggungan untuk ikut membawa PSG merengkuh trofi Liga Champions pertama dalam sejarah klub.
Baca Juga: Ungguli Cristiano Ronaldo, Lionel Messi Atlet dengan Pendapatan Tertinggi 2022 versi Forbes
Kedatangan Messi memang diharapkan untuk bisa membantu PSG meraih trofi Liga Champions.
Namun, Messi tidak mampu melakukannya pada musim ini dan hanya berhasil mempersembahkan trofi Liga Prancis.