Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Bulu Tangkis SEA Games 2021 - Jorji dan Putri Tukar Lawan, Christian Lawan Rival Taufik Hidayat

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 19 Mei 2022 | 08:46 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, ketika tampil pada cabang olahraga bulu tangkis nomor beregu putri SEA Games 2021 di Bacqiang Gymnasium, Hanoi, Vietnam, Selasa (17/5/2022) (DOK. PP PBSI)

Pada pertemuan terakhir di Bangladesh International Challenge 2018, Putri, saat itu berusia 16 tahun tumbang dua gim langsung dari Nguyen.

Tantangan juga akan dihadapi pemain tunggal putra, Christian Adinata.

Christian akan menghadapi Nguyen Tien Minh.

Nguyen merupakan ikon bulu tangkis Vietnam. Dia menjadi satu-satunya pemain Vietnam yang pernah menembus peringkat lima besar dunia pada masanya.

YOUTUBE.COM/SPORT SINGAPORE
Pemain tunggal putra Vietnam, Nguyen Tien Minh, (tiga dari kiri) meraih medali perunggu pada penampilan terakhirnya di SEA Games 2017. Dia berbagi podium dengan Khosit Phetpradab (Thailand), Jonatan Christie (Indonesia), dan Ikhsan Maulana Mustofa (Indonesia).

Ya, pada masanya, mengingat usia Nguyen kini sudah 39 tahun.

Nguyen hanya dua tahun lebih muda dari legenda bulu tangkis Indonesia, Taufik Hidayat (41), yang menjadi lawannya pada semifinal SEA Games 2007.

Meski demikian, Nguyen masih bertaji. Pada nomor beregu dia menjadi penyumbang poin satu-satunya bagi Vietnam saat melawan Malaysia.

Nomor perorangan bulutangkis akan digelar di Bac Giang Gymnasium, Vietnam, pada Kamis (19/5/2022) mulai pukul 09.00 WIB.

Jadwal SEA Games 2021 untuk Wakil Indonesia di Halaman Berikutnya >>>