Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Termasuk meningkatkan pola permainan dan komunikasi kedua pemain, terutama saat di lapangan."
"Tapi Apri tidak bisa memaksakan dia (Fadia) harus bisa seperti Greysia Polii atau harus seperti dirinya."
"Dia harus menahan emosi dan ego, dan komunikasi yang bagus ke Fadia, kurang lebihnya apa."
Meski membeberkan kekurangan Apriyani, dia mengaku mantan pasangan Greysia itu mengayomi Fadia di lapangan.
Apriyani disebut Eng Hian kerap membantu Fadia agar tidak tegang saat bertanding di lapangan.
Dengan potensi kedua pemain, dia berharap Apriyani dan Fadia bisa semakin kompak dan padu di setiap pertandingan.
"Alhamdulillah mereka bisa mengatasi (tantangan), dan kita bisa melihat sosok Apri bisa membawa Fadia mengatasi rasa nervous dan tegang. Apri bisa membimbing," ujar Eng Hian.
"Masih ada setengah tahun untuk mengejar ranking dan membentuk pola permainan mereka."
Baca Juga: Bulu Tangkis SEA Games 2021 - Peluang di Depan Mata, Apriyani/Fadia Inginkan Emas pada Debutnya