Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gagal Bersaing untuk Juara Liga Inggris, Thomas Tuchel Beri Pemilik Baru Chelsea Peringatan

By Khasan Rochmad - Senin, 23 Mei 2022 | 21:00 WIB
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel (TWITTER.COM/TOISPORTS)

Maka dari itu, Thomas Tuchel selaku pelatih meminta calon pemilik baru Chelsea, Todd Boehly, untuk benar-benar melakukan perubahan besar-besaran.

Hingga saat ini, Chelsea tidak diperbolehkan mendatangkan pemain dan memperpanjang kontrak sebelum pemilik baru diresmikan.

Baca Juga: Resmi Jadi Top Scorer Liga Inggris, Murid Shin Tae-yong Masuk Buku Sejarah

Sebab hal tersebut, Chelsea akan kehilangan beberapa pemain andalannya yang pergi karena ketidakjelasan situasi klub, salah satunya Antonio Ruediger.

"Kami akan merindukan Toni (Ruediger), dan kami mungkin akan merindukan Andreas Christensen dan banyak pemain lainnya," kata Tuchel, dikutip BolaSport.com dari Express.

"Kami harus mulai membangun kembali untuk menjadi kompetitif."

"Saat ini kami memiliki kerugian besar - itu belum menentukan. Tidak perlu membuat alasan sekarang, itu hanya situasi yang kami hadapi dan kami harus secepat mungkin."

"Saat ini, tentu saja keadaan tidak memuaskan karena tangan kami terikat dan tidak bisa bertindak seperti yang kami inginkan."

"Kami memiliki ide yang jelas untuk profil dan karakteristik para pemain ini (kami ingin merekrut pemain baru)."

Baca Juga: Gagal ke Liga Champions, Arsenal Gerak Cepat Dekati Striker Man City