Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurutnya, Timnas U-19 berhasil menguasai area lini tengah pada laga tersebut.
“Kami menguasai lapangan tengah, kami menahan serangan lawan dari berbagai arah. Itu adalah termasuk misi kita kali ini,” kata dia.
“Akan tetapi, kami belum bisa mencetak gol. Itu karena mereka tim yang bagus dengan pemain yang bagus juga,” tambahnya.
Baca Juga: Striker Masih Jadi Masalah Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Terus Cari-cari Solusi
Pada laga lawan Ghana nantinya, Dzenan Radoncic sudah bocorkan strategi khusus.
Ghana punya keunggulan fisik dan tinggi badan yang menjulang.
“Persiapan melawan Ghana, dengan pemain yang tinggi dan fisik kuat. Saya berharap anak-anak bisa tetap memainkan bola bawah,” ujar dia.
“Itu juga yang kita mainkan sebelumnya (vs Venezuela). Saya pikir akan sama saat melawan Ghana,” tambah dia.
Dzenan Radoncic berpesan bahwa Timnas U-19 Indonesia wajib berkonsentrasi hingga menit terakhir saat melawan Ghana.
“Saya pikir akan sama saat melawan Ghana. Kami akan coba tetap berdekatan, kompak, tetap konsentrasi penuh sepanjang laga, dengan begitu kami akan mendapatkan hasil yang bagus,” kata dia mengakhiri.