Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kedua tim masih sering melakukan jual beli serangan, tetapi bola selalu terputus di lini tengah.
Gol pertama baru tercipta di menit ke-25 dari kubu Spanyol melalui tendangan kaki kanan Alvaro Morata.
Melalui skema serangan balik, Gavi yang berhasil memenangi duel dengan Bruno Fernandes menggiring bola dari tengah lapangan.
Umpan terobosan silang yang dikirim Gavi ke Pablo Sarabia sukses diteruskan dengan baik oleh Sarabia ke Morata.
Morata yang berdiri bebas berhasil mengarahkan bola ke sisi kanan gawang Portugal yang dijaga Diogo Costa.
Baca Juga: Mohamed Salah Ingin Liga Inggris Musim Baru Langsung Dimulai Besok
Alvaro Morata a los 25
— James Jeremy (@JamesJeremy2022) June 2, 2022
España ???????? 1 - 0 ???????? Portugal
y Ronaldo sigue en el banco. pic.twitter.com/oZFRW2Unxx
La Furia Roja kembali mengancam di menit ke-29 melalui tendangan dari luar kotak penalti yang dilepaskan oleh Carlos Soler.
Bola tendangan kaki kanan Soler yang mengarah ke tengah gawang masih bisa diblok menggunakan kaki oleh Costa.
Sayangnya, bola pantulan yang jatuh kembali di kaki Costa justru melambung saat ditendang kembali olehnya.
Portugal mencoba menekan melalui Andre Silva yang berhasil melakukan tendangan sambil memutar badan.