Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Dzenan Radoncic mengungkapkan kunci kemenangan timnya adalah tetap tenang dan kompak.
"Ini adalah pertandingan yang sulit. Tim lawan bermain dengan kekuatan, menekan untuk meraih kemenangan. Mereka butuh kemenangan, seperti kami," kata Radoncic dilansir BolaSport.com dari twitter resmi Toulon Cup 2022.
"Kami tetap tenang. Saya meminta para pemain untuk tetap kompak dan tetap terkoneksi satu sama lain."
Radoncic mengakui pemain timnas U-19 Indonesia sering kalah duel, atau melakukan beberapa kesalahan.
Baca Juga: Ricky Cawor Ungkap Hal yang Bisa Buat Thomas Doll Marah Dalam Latihan Persija
#GHAINA | ????️
???????? Indonesia (@PSSI) coach Dzenan Radoncic delighted with the performance provided by his players#TMR2022 pic.twitter.com/KKyTXBtbXt
— Tournoi Maurice Revello - #TMR2022 (@TournoiMRevello) June 2, 2022
Tetapi ia percaya hingga akhir bila timnya bisa mendapat peluang dan mencetak gol.
"Saya pikir, kami telah bekerja dengan baik. Kami bermain di bawah tekanan untuk beberapa menit, sementara mereka (Ghana) menciptakan banyak peluang," ujarnya.
"Tentu kami memiliki masalah, kalah dalam duel, semuanya. Kami hanya menunggu peluang lahir. Saya tahu kami akan mendapat peluang pada babak kedua dan mencetak gol. Itulah yang kami inginkan," imbuhnya.
Dengan kemenangan ini, Radoncic semakin percaya diri menatap laga terakhir melawan Meksiko, Minggu (5/6/2022).
"Kami akan datang untuk menang, seperti laga-laga lainnya," kata Dzenan Radoncic.