Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kesalahan-kesalahan yang dibuat oleh Stoeva/Stoeva kian meringankan langkah Febby/Ribka untuk merebut gim kedua.
Dan benar saja, Febby/Ribka merebut gim kedua usai menang atas Stoeva/Stoeva dengan skor 21-12.
Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2022 - Digiring 3 Gim, Mamahit/Nadia Pijak 16 Besar
Gim ketiga berjalan, Febby/Ribka langsung mengambil inisiatif dengan meraih dua poin beruntun untuk mengungguli Stoeva/Stoeva.
Keuntungan kembali didapat Febby/Ribka melalui kesalahan dari Stefani Stoeva yang pukulannya hanya mengarah keluar lapangan.
Perlawanan sempat ditunjukkan pasangan Bulgaria tersebut namun Febby/Ribka masih mampu mempertahankan momentum mereka.
Febby/Ribka pun menyudahi perlawanan Stoeva/Stoeva pada interval gim ketiga dengan keunggulan 11-8.
Selepas jeda, Febby/Ribka masih menjaga keunggulan mereka walau mendapatkan perlawanan sengit dari Stoeva/Stoeva.
Situasi sulit kini dihadapi oleh Stoeva/Stoeva yang mulai kewalahan menghadang serangan pasangan Indonesia itu.
Alhasil, Febby/Ribka merebut gim ketiga dengan skor 21-14.