Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Indonesia Masters 2022 - Panas Sampai Akhir, Fajar/Rian Akhirnya Bisa Kalahkan Pram/Yere

By Wawan Saputra - Kamis, 9 Juni 2022 | 15:40 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto, sedang bertanding di Istora Senayan, Jakarta, 9 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Fajar/Rian mampu mengamankan peluang mereka. Mereka kembali meninggalkan Pram/Yere dengan selisih skor jauh 19-13.

Dalam keadaan tertinggal Pram/Yere masih melawan.

Meski begitu Fajar/Rian lebih dahulu menutup gim kedua dengan kemenangan 21-17 setelah upaya netting yang gagal dari lawan.

Fajar/Rian makin berada di atas angin pada gim ketiga.

Ketangguhannya dalam pertahanan diuji ketika mereka selamat dari gempuran Pram/Yere hingga justru unggul duluan dengan skor 3-0.

Fajar/Rian juga mengungguli Pram/Yere dalam permainan yang agresif.

Beberapa kali pengembalian mereka mengecoh Pram/Yere yang harus jatuh bangun mengejar arah bola.

Fajar/Rian mengemas keunggulan 11-7 pada interval gim ketiga sebelum kembali ke sisi lapangan mereka pada gim kedua.

Pertandingan makin seru memasuki akhir gim ketiga. Namun, dominasi Fajar/Rian belum bisa dipatahkan oleh Pram/Yere.

Fajar/Rian mampu membuat skor berubah menjadi 17-11 setelah memenangi reli panjang yang diakhiri dengan smes keras.

Akhirnya Fajar/Rian mampu mengunci kemenangan mereka atas Pram/Yere.

Fajar/Rian sudah ditunggu juara Olimpiade, Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan), pada perempat final Indonesia Masters 2022.

Baca Juga: Indonesia Masters 2022 - Gema Dukungan di Istora Bantu Chou Tien Chen Rebut Kemenangan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P